DoranDev – Dalam melakukan aktivitas sehari-hari, seringkali orang melibatkan dengan tipe kepribadian. Umumnya tipe yang paling dikenal adalah Introvert dan Extrovert. Namun, jika Anda menelusuri lebih dalam lagi terdapat tipe kepribadian yang lebih spesifik. Hal tersebut biasa dikenal dengan sebutan Myers-Briggs Type Indicator atau MBTI. Simak artikel berikut ini untuk mengetahui apa itu MBTI?.
Apa Itu MBTI?

Apa itu MBTI? MBTI adalah singkatan dari The Myers Briggs Type Indicator, yang artinya metode untuk membaca kepribadian seseorang. MBTI dapat Anda jadikan sebagai istilah untuk memahami lingkungan sekitar dalam menilai sesuatu dan membuat keputusan. Untuk mengetahui tipe kepribadian MBTI, Anda perlu mengikuti rangkaian tes yang perlu diisi. Sudah 1,5 juta lebih orang mengikuti tes ini secara online tiap tahunnya.
MBTI pertama kali dikembangkan oleh seorang anak dan ibu bernama Katharine Cook Briggs dan Isabell Briggs Myers. Jadi, mereka mengembangkan MBTI berdasar pada kepribadian yang dikenalkan oleh Carl Gustav Jung. Dia adalah orang yang mempopulerkan istilah introvert dan extrovert. Sehingga, MBTI terbagi menjadi empat dimensi untuk menentukan tipe kepribadian seseorang yang terdiri dari.
- Extrovert (E) vs Introvert (I)
- Sensing (S) vs Intuition (N)
- Thinking (T) vs Feeling (F)
- Judging (J) vs Perceiving (P)
Baca juga: 5 Tips Merencanakan Sabbatical Leave Agar Liburan Lebih Nyaman
16 Tipe Kepribadian MBTI

Berdasarkan empat dimensi di atas, jika dikombinasikan maka akan menghasilkan 16 tipe kepribadian MBTI yang terdapat pada seseorang. Tes MBTI ini bisa Anda ikuti melalui penyedia tes MBTI di berbagai situs web maupun aplikasi. Namun, jika Anda ingin mengetahui terlebih dahulu apa saja tipe MBTI. Simak selengkapnya di bawah ini!.
1. ISTJ (The Inspector)
Meskipun tampak introvert dan serius, individu dengan tipe kepribadian ISTJ cenderung gigih, bertanggung jawab, dan bisa dipercaya. Mereka memiliki dorongan kuat untuk menciptakan ketertiban dan keteraturan dalam segala aspek kehidupan, termasuk rumah, pekerjaan, hingga keluarga. sehingga sering disebut sebagai “The Inspector”’.
2. ISTP (The Crafter)
Individu dengan kepribadian ISTP cenderung menunjukkan sifat-sifat realistis, logis, dan fokus pada situasi masa kini. Mereka dikenal memiliki kemampuan yang baik dalam mengatasi masalah dan menghadapi situasi krisis. Karena sifat-sifat ini, orang dengan tipe kepribadian ISTP sering disebut sebagai “The Crafter”.
3. ISFJ (The Protector)
ISFJ adalah salah satu tipe kepribadian yang sangat umum. Mereka sering dikenal sebagai orang yang penuh empati, hangat, dan memiliki kemampuan untuk menciptakan suasana yang menenangkan bagi orang sekitar. Inilah alasan mengapa mereka sering dijuluki “The Protector”.
Baca juga: 10 Ide Farewell Party yang Keren dan Berkesan

4. ISFP (The Artist)
Orang dengan tipe kepribadian ISFP sering dikenal sebagai “The Artist” karena cenderung menciptakan kenyamanan bagi orang lain, memiliki empati yang mendalam, energik, dan memiliki kecenderungan kreatif yang tinggi. Mereka juga sangat menonjol dalam berbagai bentuk seni. Hal ini membuatnya menjadi orang yang penuh semangat dan berbakat dalam dunia artistik.
5. INFJ (The Advocate)
Tipe kepribadian INFJ, yang sering disebut sebagai “The Advocate” adalah salah satu tipe yang paling jarang ditemui. Individu INFJ cenderung memiliki sifat yang sangat mendukung, empatik, dan memiliki suka menolong. Selain itu, mereka juga dikenal karena idealisme yang kuat dalam menciptakan perubahan positif di dunia untuk kebaikan semua orang.
6. INFP (The Mediator)
Individu dengan tipe kepribadian INFP sering kali dikenal sebagai “The Mediator” karena mereka cenderung memiliki sifat idealis, perfeksionis, dan empati yang tinggi. Ketika situasi konflik muncul, INFP cenderung mampu berperan sebagai mediator yang baik, membantu untuk meredakan konflik.
7. INTJ (The Architect)
Dikenal sebagai “The Architect” individu INTJ sering kali memiliki kreativitas dan analitis yang tinggi. Kemampuan mereka dalam merencanakan dan merancang strategi adalah luar biasa, dan mereka dikenal sebagai pencipta solusi inovatif untuk berbagai masalah.
Baca juga: Cara Membuat Jadwal Kerja yang Efektif

8. INTP (The Thinker)
Julukan “The Thinker” diberikan kepada orang dengan kepribadian INTP karena mereka cenderung memiliki pemikiran yang logis, analitis, dan wawasan yang luas. Namun, pribadi INTP biasanya tidak merasa nyaman dengan aturan dan perencanaan ketat. Sebaliknya, mereka lebih cenderung memilih memiliki berbagai opsi yang tersedia dalam suatu situasi.
9. ESTP (The Entrepreneur)
Orang yang memiliki tipe kepribadian ESTP sering dikenal friendly, penuh semangat, dan memiliki kemampuan sosial kuat. Mereka juga terampil dalam memengaruhi orang lain dan memiliki kecenderungan untuk merespon dengan cepat dalam situasi mendesak. Inilah alasan mengapa mereka sering dijuluki sebagai “The Entrepreneur”.
10. ESTJ (The Executive)
ESTJ dikenal sebagai “The Executive” karena keahliannya dalam kepemimpinan dan organisasi. Kemampuan pengarahannya berasal dari sifatnya yang tegas, cermat, disiplin, taat aturan, dan memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi.
11. ESFP (The Performer)
Individu dengan tipe kepribadian ESFP sering dikenal sebagai individu yang paling ekstrovert. Mereka cenderung menikmati interaksi sosial dan merasa nyaman berada di pusat perhatian. Inilah alasan mengapa mereka sering dijuluki sebagai “The Performer“.
Baca juga: 5 Tips Memulai Pekerjaan Sampingan Untuk Tambahan Penghasilan

12. ESFJ (The Caregiver)
ESFJ memiliki sifat penyayang dan penuh perhatian. EFSJ cenderung menjalin hubungan akrab dan menciptakan suasana yang hangat dan serasi di lingkungannya. Mereka memiliki perhatian yang besar terhadap kebutuhan orang lain. Inilah alasan mengapa mereka sering dijuluki “The Caregiver”.
13. ENFJ (The Protagonist)
ENFJ adalah orang yang karismatik dan mampu memotivasi sekaligus menginspirasi orang lain untuk mencapai potensi terbaik. Mereka memiliki empati yang tinggi, memimpin dengan semangat, dan peduli terhadap kesejahteraan sosial. Inilah alasan mengapa mereka sering dijuluki “The Campaigner”.
14. ENFP (The Campaigner)
ENFP dikenal sebagai “The Motivator” karena individu dengan tipe kepribadian ENFP senang menghasilkan berbagai ide positif dan kreatif untuk memberikan bantuan kepada orang lain. Selain itu, mereka memiliki kemampuan luar biasa untuk memberikan energi positif pada individu di sekitar mereka.
15. ENTJ (The Commander)
Orang yang memiliki kepribadian ENTJ biasanya adalah sosok extrovert yang tegas, percaya diri, dan blak-blakan. Umumnya, pribadi ini juga sangat visioner, yang artinya dia lebih fokus memikirkan masa depan daripada masa kini. Itulah mengapa pribadi ini sering sebagai “The Commander”.
16. ENTP (The Debater)
Tipe kepribadian MBTI yang terakhir adalah ENTP. Orang dengan kepribadian ENTP sering disebut sebagai orang yang rasional, pintar, inovatif, dan senang berdiskusi. Itulah mengapa pribadi ini sering dijuluki sebagai “The Debater”.
Baca juga: 5 Rekomendasi Pekerjaan Sampingan Untuk Karyawan
Penutup

Nah itu tadi adalah beberapa tipe kepribadian MBTI yang harus Anda ketahui. Setelah mengetahui apa itu MBTI dan jenis tipe kepribadiannya. Bagi Anda yang hendak membangun bisnis, pemahaman terhadap tipe kepribadian MBTI bisa menjadi sangat berguna. Hal ini bisa membantu Anda dalam komunikasi, pengambilan keputusan, manajemen tim, dan pemahaman baik bagi diri Anda maupun Karyawan.
Jika anda ingin mengelola karyawan lebih mudah karena memiliki tipe kepribadian MBTI yang berbeda, gunakan Jeclock sebagai solusi terbaik untuk mengelola karyawan Anda secara efisien dan modern hanya di DoranDev. Bergabunglah dengan Jeteams hari ini dan hadirkan kemudahan serta keunggulan teknologi dalam pengelolaan karyawan Anda. Untuk informasi lebih lanjut hubungi CS kami di sini.