7 SaaS Company Indonesia yang Cocok untuk Bisnis Anda

SaaS Company Indonesia

DoranDev — Kehadiran internet memudahkan para developer menyimpan perangkat lunak mereka di layanan cloud, sehingga dapat diakses dari perangkat mana pun selama terhubung ke internet. Aplikasi ini dikenal dengan sebutan Software-as-a-Service (SaaS). Saat ini, sudah ada beberapa SaaS Company Indonesia yang dapat diakses dengan fitur berbeda-beda. Simak!

SaaS Company Terbaik Indonesia

SaaS adalah penyedia layanan perangkat lunak yang menyimpan data di pihak ketiga, memungkinkan aplikasi dapat diakses melalui internet tanpa perlu diinstal. Pengguna dapat mengaksesnya dari mana saja selama terhubung ke internet dan tidak perlu khawatir tentang penyimpanan karena semua data tersimpan di cloud. Kini, jumlah SaaS Company Indonesia sudah semakin banyak. Berikut beberapa contohnya.

1. Jagoan Hosting 

Jagoan Hosting
Sc: IT-Jurnal

Jagoan Hosting menawarkan layanan web hosting yang telah terintegrasi dengan solusi Software as a Service (SaaS) sebagai fiturnya. Kehadiran SaaS memungkinkan layanan hosting menjadi lebih andal dan efisien bagi para pelanggan.

Melalui SaaS, pengguna lebih mudah dalam mengelola dan memantau server hosting, menjalankan pemeliharaan otomatis, serta memastikan keamanan data pelanggan tetap terjaga.  Tak hanya itu, SaaS juga berperan penting dalam mempercepat penyediaan layanan hosting baru. Proses pembaruan fitur menjadi lebih cepat dan memberikan solusi terbaik yang fleksibel dan inovatif bagi pelanggan.

2. Biznet Gio 

Biznet Gio
Sc: Kumparan

Biznet Gio memprioritaskan layanan cloud dengan mengintegrasikan berbagai aplikasi Software as a Service (SaaS) dalam operasionalnya. Penggunaan SaaS menjadikan Biznet Gio mampu meningkatkan efisiensi serta kinerja sistem secara optimal. Aplikasi SaaS yang digunakan mendukung fleksibilitas dan skalabilitas layanan cloud.

Fitur tersebut dapat menyesuaikan kapasitas penyimpanan dan daya komputasi sesuai kebutuhan pelanggan untuk menghadirkan solusi yang efisien dan terjangkau.  Keamanan data pelanggan juga menjadi prioritas utama karena sistem keamanannya tinggi. Pengguna pun merasa aman dan percaya ketika menggunakan layanan cloud Biznet Gio.

Baca Juga: 7 Aplikasi untuk UMKM yang Wajib Dipakai oleh Pelaku Usaha

3. Jeclock

SaaS Company Indonesia
Sc: dorandev

Jeclock adalah aplikasi absensi karyawan yang dirancang untuk memudahkan pengguna dalam mengelola berbagai kebutuhan terkait kehadiran, izin, pengajuan cuti, hingga laporan tugas harian secara praktis dan nyaman. Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan, seperti:

  • Sistem Absensi Online
  • Penanda Lokasi by Google MAP GPS
  • Face Recognition
  • Manajemen Lokasi Kerja
  • Kotak Saran
  • Sistem Penghitungan Penggajian Otomatis
  • Manajemen Tugas
  • Pengajuan Ijin/Cuti
  • Sistem Master Karyawan

Seluruh proses dilakukan secara otomatis agar tugas dapat diselesaikan dengan lebih mudah, efisien, dan akurat. Sebagai salah satu bagian dari SaaS Company Indonesia, Jeclock juga dilengkapi dengan fitur untuk memantau kehadiran karyawan, mengelola penugasan, hingga memproses pengajuan cuti dengan praktis. Aplikasi ini menghemat biaya karena Anda tidak perlu mengeluarkan anggaran besar untuk membeli mesin absensi.

4. CyberArmyID

Cyberarmy
Sc: cyberarmyid

Cyber Army Indonesia (CyberArmyID) adalah perusahaan yang fokus bergerak di bidang keamanan siber dan informasi, khususnya di bidang manajemen kerentanan. CyberArmyID berperan sebagai penghubung antara bug hunter dan perusahaan, kemudian mengelola laporan kerentanan yang diterima.

Aplikasi ini juga berfungsi dalam menganalisis dampaknya dan memberikan penghargaan kepada mitra yang berkontribusi dalam pelaporan tersebut. Selain itu, CyberArmyID juga menyediakan pelatihan teknis dan program edukasi untuk meningkatkan kesadaran akan keamanan informasi dan siber.

Baca Juga: 7+ Cara Membuat Aplikasi POS yang Efektif untuk Bisnis

5. Jebusiness

SaaS Company Indonesia
Sc: dorandev

Jebusiness menyediakan layanan pembuatan aplikasi atau katalog online yang dirancang khusus untuk membantu pengusaha dalam melakukan promosi dan memperkenalkan produknya. Pemilik usaha bisa dengan mudah mengelola stok, menjalankan promosi, dan mengatur transaksi secara efisien. Beberapa fitur yang Anda jumpai, antara lain:

  • Gunakan banner gambar di beranda untuk mempromosikan produk, meluncurkan produk baru, dan berbagai kebutuhan lainnya.
  • Kelola cabang bisnis Anda dengan praktis dan efisien.
  • Tampilkan menu, produk, dan deskripsi menarik yang mampu memikat perhatian pelanggan.
  • Pantau performa penjualan secara detail dengan Jebusiness Dashboard.
  • Pastikan pelanggan selalu mendapatkan informasi terkini tentang produk favorit mereka.
  • Nikmati kemudahan pencarian produk dengan fitur yang intuitif.
  • Proses pemesanan jadi lebih cepat melalui chat WhatsApp.
  • Hubungi pelanggan dengan lebih mudah melalui fitur Fast Phone Call.
  • Tawarkan voucher diskon menarik untuk meningkatkan penjualan.

Aplikasi Jebusiness dirancang untuk mendukung berbagai jenis bisnis, mulai dari toko kue, kedai kopi, restoran, minimarket, hingga layanan profesional dan usaha retail lainnya.

6. SendGrid

Sendgrid
Sc: simpauldesign

SendGrid adalah SaaS Company Indonesia yang menawarkan solusi untuk email marketing dan transactional email. Layanannya memudahkan bisnis untuk mengirimkan campaign email marketing  menggunakan email Application Programming Interface (API).

Fitur SendGrid mencakup API documentation & open source libraries in seven languages, email delivery optimization tools, dan dedicated IP address. Selain itu, SendGrid dilengkapi pilihan email templates, A/B testing, campaign scheduling, delivery tracking, drag & drop, email filtering, mailing list management, real-time analytics, hingga reporting & statistics.

Fitur keamanan yang dimilikinya juga kuat untuk melindungi transactional email campaign bisnis menggunakan autentikasi dua faktor, izin rekan tim, keamanan webhook event, enkripsi TLS, dan lainnya.

Saat ini, layanannya terintegrasi dengan berbagai aplikasi populer, seperti WordPress, Google Forms, Google Analytics 360, HubSpot, Zapier, Jotform, Pipefy, Emailable, dan banyak lagi. Integrasi yang luas ini yang memperkuat infrastruktur email transaksi Anda.

7. JeTeams

SaaS Company Indonesia
Sc: Dorandev

JeTeams adalah aplikasi komunitas dari DoranDev yang dirancang untuk membantu dalam membangun dan mengembangkan komunitas, termasuk memperluas jaringan bisnis antar komunitas. Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur untuk mempermudah komunikasi, seperti kalender acara, konfirmasi pembayaran, QR Code untuk kehadiran, Smart Search, dan galeri foto.

JeTeams dapat menampilkan profil perusahaan, daftar bisnis, laporan aktivitas, dan fitur lainnya. Tampilan aplikasinya juga bisa disesuaikan dengan mudah. Berikut beberapa fitur yang dihadirkan, antara lain:

  • Beranda Utama: Menampilkan menu, acara, pencarian, sponsor, dan berita.
  • Smart Search: Fitur pencarian cerdas untuk menemukan hasil yang relevan dengan bisnis, agenda, nama, kupon, dan berita.
  • Kupon Diskon: Fitur untuk menambahkan diskon dari penawaran kepada komunitas.
  • Galeri: Menyimpan foto acara berdasarkan agenda, yang dapat dibagikan dengan pengguna lain.
  • List Berita: Menyajikan artikel terbaik sesuai preferensi yang dicari melalui pencarian berita.
  • Menu Tambahan Khusus: Menyediakan ruang untuk menambahkan agenda dan konten yang dapat disesuaikan.
  • Kalender: Menampilkan jadwal acara sesuai dengan agenda yang telah ditentukan.
  • Share Agenda: Membagikan agenda kegiatan ke media sosial atau WhatsApp.
  • Join Agenda: Pengguna lain dapat bergabung dengan agenda yang dibagikan dengan klik tombol ‘Join’.
  • Absensi Kehadiran: Anggota komunitas dapat mengonfirmasi kehadiran melalui scan QR Code.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Aplikasi Pembuat Invoice Terbaik 2024

Penutup

Itulah beberapa SaaS Company Indonesia yang menawarkan segudang fitur untuk memenuhi kebutuhan penggunanya. Jika Anda sedang mencari platform SaaS terbaik, gunakan aplikasi dari DoranDev. Kebutuhan bisnis semakin mudah dengan aplikasi bisnis dari DoraDev!